SeputarMusik - Dead Vertical terbentuk di Jakarta Timur pada 22 November 2001 silam, dengan mengusung genre Musik cadas yang Agresif, brutal, padat serta kental akan nuansa European Grindcore dengan formasi Boybleh (Vokal, Gitar), Bonny (Bass), Arya Blood (Drum).
Awal tahun 2006, Trio Penggerinda ini pun merilis mini album bertajuk "Global Madness" secara Independent. setahun kemudian, dead vertical mendapatkan pengalaman berharga tampil sebagai Opening act konser Napalm Death di Jakarta. setelah terlibat di album split bertajuk "When Love Finds A Fool, Grind Still Rules!" (2007) - bersama band proletar dan Gory inhumane Genocide, Dead Vertical pun berturut-turut merilis album "infecting The Word" (2008), "Perang Neraka Bumi" (2011) dan angkasa misteri (2016).
setelah sukses malang melintang dengan album sebelumnya , tepat pada hari ini tanggal 17 Oktober 2019 Dead Vertical merilis Album ke-5 bertajuk XVII yang berisikan 17 track lagu yang semuanya di record dan mastering di studio Darktones Jakarta dibawah naungannya Blackandje Records.
Dan pada tanggal 2 November 2019 nanti Dead Vertical akan mengadakan perayaan launching album XVII yang berlokasi di Missqi Bistro Lounge pukul 14.00 WIB.