Anime Festival Asia 2025 Akan Kembali Digelar di Jakarta Bulan Juni Mendatang

0


Seputarmusikindo.com - Para penggemar anime di tanah air akan punya momentum manarik di tahun ini. Anime Festival Asia (AFA), perayaan dunia budaya pop Jepang yang ikonik, akan kembali hadir di Jakarta Juni mendatang.


AFA Indonesia 2025 atau disingkat AFAID 2025 akan digelar di Jakarta Convention Center, Senayan pada 6-8 Juni 2025. Gelaran ini menandai edisi ke‐9 dari AFA sejak pertama kali hadir di Singapura pada 2008 silam, dan menjadi gelaran ke-6 di Indonesia sejak 2012.

AFAID25 akan kembali menyulap Jakarta Convention Centre menjadi pusat semarak bagi anime, manga, gim, musik, dan budaya Jepang. Para pengunjung dapat menantikan rangkaian aktivitas yang menarik, mulai dari pameran konten, konser musik yang melibatkan para penyanyi lagu-lagu tema anime populer, hingga talkshow.

Festival mendatang akan terdiri dari tiga area hiburan utama. Ada Akiba Town, ruang pameran yang menampilkan perusahaan Jepang terkemuka sekaligus kreator pendatang baru. Kemudian Day Stage, tempat penggemar dapat menyaksikan artis favorit mereka dalam talkshow langsung dan pemutaran spesial. Ada pula Night Concerts, yang menghadirkan langsung artis J‐pop dan anisong papan atas dari Jepang.

Pengunjung juga bisa bertemu langnsung dengan para pengisi suara ternama, sutradara anime, ilustrator, serta musisi Jepang di panggung ini. Lainnya yang menarik dalam AFA mendatang, termasuk penayangan perdana episode pertama sejumlah seri anime, di antaranya Tougen Anki, Dan Da Dan Dan Da Dan, dan lain-lain.

Dalam sesi meet and greet, pengunjung bisa bertemu dengan banyak bintang populer di industri anime. Di antaranya adalah Shion Wakayama yang dikenal lewat Sora no Ao wo Shiranai Hito (Her Blue Sky), Yuuki Kuwahara yang menyuarakan Miss Kobayashi’s Dragon Maid dan banyak lagi.

Tentunya tak ketinggalan sesi cosplay yang akan menarik bagi banyak pengunjung. AFAID25 akan menghadirkan sederet bintang cosplay, di antaranya Baobao, Weian Vann, hingga YingTze.

AFA telah menjadi konvensi anime terbesar di kawasan Asia yang menyoroti budaya pop Jepang yang memikat. Melalui lebih dari 30 gelaran utama maupun agenda satelit di berbagai negara, AFA menampilkan ratusan artis dan ribuan peserta pameran, serta berhasil menarik jutaan pengunjung.

AFA Indonesia digelar oleh SOZO, bekerja sama dengan penyelenggara lokal PK Entertainment. Tiket dijual mulai 14 April mendatang, dan dapat diakses melalui Tiket.com atau situs resmi animefestival.asia/afaid25.
Tags

Post a Comment

0Comments
Post a Comment (0)