Seputarmusikindo.com - Metal Attack Festival 2025 akan menjadi salah satu gelaran musik metal paling hancurkan dalam Skena metal tahun ini di Indonesia, dengan mendatangi Thulcandra, band melodic black/death metal asal Jerman yang tengah melakukan Asia Tour 2025.
Thulcandra “Hail The Abyss Asia 2025” hadirkan formasi lengkap Steffen Kummerer – Vocals & Lead Guitar, Mariano Delasik – Lead Guitar, John Bart Van Der Wal - Bass dan Clement Vincent Christian Denys - Drums.
Band asal Munich, Jerman ini akan tampil di Jakarta sebagai bagian dari tur mereka di Asia, yaitu: Tokyo, Jepang, Osaka, Jepang, Seoul, Korea Selatan, Taipei, Taiwan, Bangkok, Thailand, Hanoi, Vietnam, Singapore, Madiun, Indonesia dan Jakarta, Indonesia (Metal Attack Festival 2025).
Thulcandra dengan personil yang lengkap siapkan tenaga, penampilan mereka di Jakarta dan akan menjadi perhatian para penggemar metal dan acara akan diselenggarakan pada tanggal 13 July 2025 bertempat di mbloc space, jakarta selatan.
Metal Attack Festival 2025 dipersembahkan oleh A Metal Project, promotor musik metal independen yang telah aktif membawa nama-nama besar ke panggung Indonesia, di bawah instruksi Adhi Nursetyo (Adhirock) – CEO A Metal Project & Promotor Utama dan Uca S. Budiyanto – Project Manager Metal Attack Festival 2025.
Project adhirock sudah lama kalau kalian kenal dengan memboyong Exodus, Obscura, Toxic Holocaust, Dying Fetus, Grave, Dark Funeralhingga Rhapsody of Fire, dan A Metal Project kembali memperkuat posisinya sebagai rumah terakhir dalam scene metal Indonesia.